Serial Halo Berhasil Jadi Judul Paling Laris, Paramount: Keputusan Terbaik Kami

Minggu, 27 Maret 2022 - 15:55 WIB
loading...
Serial Halo Berhasil...
Tayang di Paramount+, serial Halo berhasil menjadi judul paling laris layanan streaming tersebut dalam waktu 24 jam pasca-rilis. Foto/Paramount+
A A A
JAKARTA - Setelah bertahun-tahun dikembangkan, akhirnya franchise video game Halo mendapatkan sebuah adaptasi layar kaca. Tayang di Paramount+ , serial ini berhasil menjadi judul paling laris layanan streaming tersebut dalam waktu 24 jam pasca-rilis.

Halo adalah serial adaptasi video game berjudul sama yang sudah dikembangkan sejak nyaris selama dua dekade. Serial ini berkisah tentang sekelompok tentara rekayasa genetik bernama Spartan yang bertugas melindungi persatuan antar-planet dari serangan para alien Covenant.

Dilansir dari Collider, Minggu (27/3/2022), layanan streaming Paramount+ mengumumkan bahwa Halo kini sudah resmi menjadi jawara baru di antara jajaran judul tontonan mereka. Tayang perdana pada tanggal 24 Maret lalu, serial ini disebut berhasil menjadi judul paling banyak ditonton dalam waktu 24 jam.

Pencapaian besar ini tentunya merupakan sebuah penghargaan yang layak bagi serial Halo, terutama mengetahui proses panjang yang terjadi di masa pengembangannya. Tanya Giles selaku representatif Paramount+ berterimakasih pada antusiasme para fans yang sudah setia menunggu bertahun-tahun lamanya.



“Membawa Halo ke layanan streaming Paramount+ adalah keputusan terbaik kami sejauh ini. Terima kasih banyak atas antusiasme para fans selama dua dekade ini,” ucapnya.

Dibintangi Pablo Schreiber sebagai Master Chief sang tokoh utama, Shabana Azmi sebagai Admiral Margaret Parangosky, Jen Taylor sebagai Cortana, dan masih banyak lagi, Halo tayang tiap hari Kamis di layanan streaming Paramount+. Serial ini juga akan mendapatkan musim ke-dua, segera syuting dalam waktu dekat.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2003 seconds (0.1#10.140)